Alat yang dapat memindahkan material pada jarak menengah sampai jarak jauh (500 meter – up). Muatannya diisikan oleh alat pemuat, sedangkan untuk membongkar muatannya ia dapat bekerja sendiri.
Dump Truck dapat menumpahkan muatan secara hidrolis yang menyebabkan satu sisi baknya terangkat, sedangkan satu sisi lainnya berfungsi sebagai sumbu putar atau engsel.
Dalam industri pertambangan khususnya pertambangan terbuka (open pit mining) truk digunakan untuk memindahkan material hasil tambang maupun material tanah penutup barang tambang. Untuk meningkatkan produktivitas pertambangan maka diperlukan adanya alat transportasi pertambangan yang memiliki kapasitas besar dan performa yang baik.
Kapasitas sebuah Off-Road Mining Dump Truck ditentukan oleh kapasitas dump body-nya.Untuk dapat melaksanakan fungsinya dengan baik maka diperlukan dump body dengan performa yang baik serta aman untuk digunakan.
 |
gps tracker alat berat |
 |
alat berat semarang |
 |
dump truck |
A. Jenis – Jenis Dump Truck
Dump truck ada dua golongan ditinjau dari besar muatannya :
1. On High Way Dump Truck, muatannya dibawah dari 20 m3.
2. Off High Way Dump Truck, muatannya diatas 20 m3.
Jika dilihat dari cara pengosongan muatan, jenis truck dapat dibedakan menjadi tiga yaitu:
1. End-Dump atau Rear Dump, yaitu Dump Truck dengan cara pengosongan muatan ke belakang,
2. Side-Dump, Dump Truck dengan cara pengosongan muatan
ke samping, dan
3. Bottom-Dump, Dump Truck dengan cara pengosongan muatan ke samping.
Berdasarkan ukuran muatannya, dump truck dapat dibedakan menjadi tiga:
1. Ukuran kecil, memiliki kapasitas angkut maksimum 25 ton.
2. Ukuran sedang memiliki kapasitas 25 sampai 100 ton, dan
3. Ukuran besar jika kapasitasnya lebih dari 100 ton
B. Bagian-bagian Dump Truck
1. Dump Body
2. Rock Ejector
3. Final Drive
4. Oil retarder Tank
5. Steering & Hois tank
6. Front Wheel
7. Turn Signal lamp
8. Head lamp
9. Radiator
10. Canopy Spill Guard
Truck Kecil
Keuntungan
a. Lebih mudah dikendalikan, lebih besar kecepatannya
b. Lebih mudah dalam pengoperasiannya
c. Lebih fleksibel dalam dalam pengangkutan jarak dekat
d. Pertimbangan dalam jalan kerja lebih sederhana
e. Penyesuaian tehadap kemampuan loader lebih mudah
f. Berkurangnya produksi tidak begitu terasa bila salah satu truck rusak/mogok atau servis
Truck Kecil
Kerugian
a. Waktu lebih banyak, akibat banyaknya truck yang beroperasi, terutama waktu muat
b. Exavator lebih sukar untuk memuatnya, karena kecilnya bak
c. Lebih banyak sopir yang digunakan
d. Biaya pemeliharaan lebih besar, karena lebih banyak truck, begitu pula tenaga pemeliharaan.
Produktivitas Alat Pengangkutan
Faktor yang mempengaruhi adalah sebagai berikut :
1. Waktu muat tergantung : - ukuran dan jenis alat pemuat
- Jenis dan kondisi material yang dimuat
- Kapasitas alat angkut - Kemampuan operator alat pemuat dan alat angkut
2. Waktu berangkat atau pengangkutan tergantung pada :
- jarak tempuh alat pengangkut
- kondisi jalan yang dilalui
3. Waktu pembongkaran muatan tergantung pada : - jenis dan kondisi material
- jenis alat pengangkutan
- cara pembongkaran material
Produktivitas Alat Pengangkutan
4. Waktu kembali juga dipengaruhi hal-hal yang sama seperti waktu pengangkutan
5. Waktu antri tergantung pada: - Jenis alat pemuat - Posisi alat pemuat - kemampuan alat pengangkut untuk berputar
untuk kebutuhan gps tracker di dump truck bisa konsultasikan kepada kami
Untuk Kebutuhan Gps Tracker Keamanan mobil motor truck bus dan alat berat bisa klik link dibawah ini
 |
lama parkir |
 |
jarak tempuh |
 |
jam kerja |
fungsi gps tracker dump truck alat berat
1. efesiensi kinerja karyawan dilapangan
2. ukur jarak tempuh
3. lama perjalanan
4. lama jam kerja
5. ukur waktu kerja
6. efesiensi BBM
7. jam operasional mesin
8. lama parkir
9. playback history perjalanan
untuk harga bisa konsultasi bisa call atau datang langsung ke kantor kami
harga meneysuaikan kebutuhan dan angaran perusahaan boss
hubungi :
GPS TRACKER SUPERBERDIKARI
Jl. PUSPOGIWANG 5 NO 4 SEMARANG 50149
Pemasangan/Instalasi Baru
0852 8801 4099 HP
0896 1305 1449 WA-HP